Artikel ini terbit karena ada pertanyaan mengenai materi voli pantai mulai dari pengertian, sejarah, teknik, peraturan serta ukuran lapangan, bola dan lain-lain.
Permainan bola voli pantai populer sebagai aktivitas rekreasi di tempat yang memiliki pantai berpasir yang luas, namun sering juga dimainkan di lapangan pasir yang bukan pantai.
Menurut peraturan resmi, voli pantai dimainkan oleh dua orang dalam satu tim.
Pengertian Voli Pantai
Bola voli pantai atau disebut juga beach volleyball adalah olahraga yang dimainkan oleh dua tim yang masing-masing tim terdiri dari dua orang di arena pasir yang dipisahkan oleh sebuah net (jaring) memukul bola menggunakan lengan atau tangan.
Tujuan Permainan Voli Pantai
Para pemain berusaha untuk memukul bola melewati atas jaring agar memasuki wilayah permainan lawan, serta harus mencegah bola jatuh di daerah sendiri.
Cara Bermain Voli Pantai
Setiap tim memiliki tiga kali sentuhan untuk mengembalikan bola (termasuk sentuhan dari blok). Bola bergulir diawali dengan servis berlanjut hingga bola jatuh di area permainan, out atau salah satu tim gagal mengembalikan bola.
Sejarah Perkembangan Voli Pantai
Olahraga bola voli mulai dikenal tahun 1893 dengan nama Faustball di Romawi. Akan tetapi cabang olahraga (cabor) bola voli modern dianggap mulai lahir tahun 1895 yang didirikan oleh William C. Morgan.
Sedangkan permainan voli pantai dimainkan pertama kali pada awal tahun 1920 di pantai Santa Monica California, dengan jumlah pemain 6 versus 6.
Pada tahun 1927, bola voli pantai menjadi olahraga yang penting bagi anggota perkumpulan aliran 'bebas' di Perancis, yang ditemukan di Francoville.
Pada tahun 1930, permainan voli pantai dua melawan dua mulai dimainkan di Santa Monica California. Dan juga dimainkan di daerah Palavas, Lacanau dan Royan (Perancis), di sekitar Sofia (Bulgaria), Prague (Czechoslavakia), dan Riga (Latvia).
Pada tahun 1947, terbentuk kepanitian pertama Turnamen Bola Voli Pantai dengan 2 pemain. yang mengambil tempat di pantai State California. Turnamen itu diorganisir oleh Holtzman dan sebagai pemenangnya adalah pasangan Sawnez-Harris.
Pada tanggal 21 Juli 1983 dibentuklah Association of Volleyball Professionals (AVP) dan tahun 1986 dibentuk Women's Professional Volleyball Association (WPVA).
Teknik Dasar Voli Pantai
Teknik dasar voli pantai meliputi: service, passing, smash dan block.
Service
Service merupakan teknik untuk memulai suatu permainan voli pantai sekaligus serangan pertama kepada lawan.
Beberapa macam cara yang dilakukan oleh pemain untuk menghasilkan bola servis yang sulit diterima lawan yaitu:
- Kecepatan (laju) bola
- Bentuk gerakan (putaran) bola
- Ketepatan arah (sasaran) bola.
Service terdiri dari 3 macam antara lain yakni:
- Service bawah
- Service tenis merupakan servis tangan atas yang pukulannya dilaksanakan di depan atas kepala, sehingga pada saat melakukan servis ini tangan harus diangkat ke atas.
- Jump service merupakan teknik servis yang dilakukan dengan cara sambil melompat dan sering digunakan dalam olahraga voli pantai.
Passing
Passing merupakan salah satu teknik dasar yang paling sering digunakan dalam permainan bola voli pantai. Sehingga teknik ini harus dikuasai oleh setiap pemain.
Macam-macam passing yang sering digunakan dalam voli pantai meliputi:
- Passing bawah: pelaksanaannya dilakukan di depan badan setinggi perut ke bawah.
- Passing atas: pelaksanaannya dilakukan bila datangnya bola setinggi bahu ke atas.
Smash
Smash merupakan serangan yang dilakukan pemain sedekat mungkin dengan net, dilakukan dengan cara melompat sambil memukul bola sekeras-kerasnya.
Beberapa macam smash dapat dibedakan sebagai berikut:
Berdasarkan arah bola hasil pukulan:
- Cross court smash
- Straight smash
Berdasarkan kecepatan/curve jalannya bola hasil pukulan:
- Strong smash
- Lob
- Drive
Berdasarkan tingginya umpan:
- Open smash
- Quick smash
- Semi quick smash
- Push smash
Block
Block merupakan upaya membendung serangan lawan (smash) di depan net.
Dalam permainan voli pantai dikenal yang namanya block tunggal yang dilakukan oleh satu orang pemain.
Pemain yang tidak melakukan blok berada di belakang pemain yang melakukan blok untuk berjaga-jaga terhadap arah bola setelah dilakukan blok.
Peraturan Bermain Voli Pantai
- Aturan bermain voli pantai adalah olahraga yang dimainkan oleh dua tim di atas pasir yang dipisahkan oleh net. Tim memiliki tiga kali pukulan untuk mengembalikan bola, termasuk sentuhan blok.
- Jika seorang pemain melakukan blok, sedangkan blok tersebut membentur net hingga terpental dan terjadi kontak dengan blocker atau dengan pemain pasangannya, maka kontak tersebut akan dihitung sebagai satu pukulan.
- Menyeberang ke area lawan melalui bawah net tidak dianggap sebagai sebuah pelanggaran, selama hal ini tidak menganggu gerakan tim lawan.
- Melewatkan bola dengan menggunakan ujung jari-jari dianggap sebagai sebuah pelanggaran, teknik ini dikenal dengan istilah Open-hands Dinks.
- Servis dalam satu tim dilakukan secara bergantian. Namun tidak diperlukan putaran pemain.
- Para pemain bebas berada di posisi manapun.
- Tidak ada aturan pergantian pemain, karena tidak terdapat pemain cadangan.
- Biasanya bermain tanpa menggunakan sepatu (barefoot). Hal ini dapat dilakukan berdasarkan keinginan sendiri maupun peraturan yang ada.
- Permainan bola voli dimainkan dalam 3 set.
- Tim pemenang adalah tim yang pertama kali menang dalam 2 set.
- Pertandingan pada setiap set berlangsung hingga 21 poin pada dua set pertama dengan tambahan 2 poin. Sedangkan set yang ketiga permainan hanya akan berlangsung hingga 15 poin dengan 2 poin tambahan.
- Perpindahan lapangan dilakukan dalam jumlah poin kedua tim telah mencapai kelipatan angka 7.
- Dalam bola voli pantai pemain menggunakan kode tangan yang dibuat dibelakang punggung untuk memberitahu rekan setimnya teknik permainan yang akan dimainkan.
Cara Mendapatkan Point/Nilai Voli Pantai
Setiap tim yang menang akan mendapatkan 1 poin rally (System Rally Point). Ketika yang menerima memenangkan rally, mereka mendapatkan poin dan hak untuk melakukan service. Servis harus bergantian setiap hal ini terjadi.
Ukuran Lapangan Voli Pantai
Berdasarkan regulasi yang disetujui FIVB area bermain meliputi lapangan bermain dan zona bebas berbentuk persegi panjang dan simetris.
Lapangan berbentuk persegi panjang berukuran 16 x 8 m dikelilingi oleh zona bebas yang lebarnya minimal 3 m di semua sisi.
Ruang bebas adalah ruang di atas area bermain yang bebas dari segala rintangan. Ruang bermain bebas harus berukuran minimal setinggi 7 m dari permukaan lapangan.
Untuk FIVB, Kompetisi Dunia dan Resmi, zona bebas minimal 5 m dan maksimal 6 m dari garis akhir/samping garis. Ruang bermain bebas harus berukuran minimal 12,5 m dari permukaan bermain.
Pasir harus berada di kedalaman minimal 40 cm dan terdiri dari butiran halus yang dipadatkan secara longgar. Untuk mengantisipasi hujan, lapangan dapat ditutup dengan terpal.
Ukuran Bola Voli Pantai
Bola voli pantai memiliki berat mencapai 260-280 gr dan lingkar 66-68 cm dan biasanya lebih lunak dari voli lapangan.
Baca juga: Materi Voli Lapangan
Demikianlah materi lengkap tentang voli pantai yang meliputi pengertian, sejarah, teknik voli pantai, peraturan hingga ukuran lapangan, bola dan cara bermainnya. Semoga bermanfaat bagi Anda. Sekian dan terima kasih.
fik(.)um.ac.id
staffnew(.)uny.ac.id
Scribd
Aturanpermainan
Detik
Kompas
0 komentar